Sebanyak 42 Taekwondoin
Club ITA Dojang Wijaya Kusuma melaksanakan Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) setelah
selama 2 tahun lebih fakum tidak ada kegiatan latihan maupun Ujian dikarenakan
Pandemi Covid 19 yang dilaksanakan pada hari Minggu pagi tanggal 20 Maret 2022
bertempat di lapangan Volley Kluster Bukit Wijaya Kusuma Perumahan Citra Indah
City. Selaku Penguji dalam UKT ini
adalah Ketua Club ITA sekaligus sebagai Kepala Bidang Pembinaan Prestasi
Pengurus Besar Taekwondo Indonesia (PBTI) Master Ir. Yefi Triaji dan sebagai
pendamping Ketua Dojang TKD Wijaya Kusuma Sabaeum Didik Ruspriyanto S.Sos, M.Pd. Dalam kesempatan ini Master Yefi
menyampaikan amanatnya kepada seluruh peserta UKT untuk tetap semangat dalam
berlatih dan tetap jaga Prokes karena memang Pandemi belum berakhir 100 % serta tunjukan prestasi terbaik. Karena
membina generasi muda Taekwondo untuk menjadi seorang atlit juara tidaklah mudah
butuh perjuangan keras dan semangat yang tinggi pantang menyerah sebagainnmana
yang pernah dirasakan oleh Master Yefi ketika remaja yang pernah menjuarai
Kejuaraan Olympiade dunia pada Tahun 1992 mewakili Indonesia, prestasi ini belum mampu di saingi oleh Atlit
Taekowndo Indonesia hingga saat ini.
Dari
42 peserta UKT dinyatakan lulus dan yang mendapatkan nilai terbaik yaitu
Tingkat Senior Taekwondoin Retnani Diaz, Fathina Najwa, dan Arsha Kirenina, Tingkat
Yunior Taekwondoin Lionel Jayden, Vanessa, dan Cinta Azzalea.
Tetap semangat berlatih menuju prestasi yang maksimal
BalasHapus